Indonesia

Perkemahan Wirakarya Cabang Kabupaten Bogor

Perkemahan Wirakarya adalah wujud Bakti Pramuka terhadap Masyarakat dengan menghasilkan karya nyata khususnya di Kwartir cabang Kabupaten Bogor pada kegiatan kali ini. Kegiatan ini Menggunakan Beberapa Metode yang Beragam sehingga kami dapat mengeksplorasi secara optimal potensi daerah yang akan dibangun. Peserta di bagi beberapa kelompok, dengan sistem kelompok kami dapat mengimplementasikan satya dan darma sebagai wujud bakti pramuka untuk masyarakat.
Yang pertama Metode Proyek, yaitu sebuah model atau pendekatan pembelajaran yang inovatif. Kedua Metode Bakti Sosial, adalah kegiatan bakti kepada masyarakat terutama yang menyangkut aspek fisik yang merupakan karya nyata di wilayah kegiatan. Ketiga Metode Ceramah dan Diskusi merupakan penyajian dan penyampaian materi terkait dengan kegiatan wawasan. Metode Simulasi dan Penugasan merupakan penyajian untuk memperoleh pemahaman suatu keterampilan tertentu melalui proses kegiatan atau latihan.
Kegiatan ini mengajari kami untuk selalu bergotong royong dengan mengutamakan kepentingan bersama, di sini kami di ajari untuk selalu ikhlas dan tidak mengharap imbalan dalam melakukan segala sesuatu terutama dalam hal kegiatan Bakti kepada masyarakat
Started Ended
Number of participants
512
Service hours
1200
Beneficiaries
3000
Topics
Civic engagement
Communications and Scouting Profile

Share via

Share