Membersihkan Sampah di Tempat Wisata Mangrove

Kebersihan lingkungan bukan hanya tanggung jawab petugas kebersihan, melainkan tanggung jawab bersama. Sebagai seorang Pramuka sudah kewajiban bagi kita untuk menjaga lingkungan. Dalam hal ini saya tergerak untuk ikut dalam acara SEBARIS (Sehari Bersama Duta Pariwisata) yaitu dengan membersihkan Tempat Wisata Mangrove yang diadakan oleh Duta Pariwisata Kota Bontang.
Sebelum memulai kegiatan, kami melakukan briefing terlebih dahulu, kemudian persiapan dengan memakai alat pelindung diri. Kami mulai menuruni tangga menuju bawah jembatan tempat dimana sampah bertumpuk. kemudian kami memunguti sampah-sampah itu, lalu kami kumpulkan dengan menggunakan Tas Sampah.
20 lebih tas sampah kami gunakan untuk membersihkan sekitaran mangrove yang tertumpuk sampah. Kebersihan ini dapat memberikan kenyamanan bagi siapa saja yang mengujungi Tempat Wisata Mangrove ini.
Kebersihan mangrove merupakan tanggung jawab kita bersama. Mangrove bukan hanya sekedar penahan abrasi, melainkan juga tempat hidup habitat-habitat yang ada didalamnya. Maka dari itu mari kita jaga bersama dengan tidak membuang sampah sembarangan, karena kebersihan dimulai dari diri kita sendiri.
Number of participants
15
Service hours
25
Beneficiaries
500
Topics
Healthy Planet
Humanitarian action

Share via

Share