
Aksi Peduli Lingkungan di Makam Syiah Kuala
Proyek ini terinspirasi dari keprihatinan terhadap kondisi lingkungan di sekitar Makam Syiah Kuala, situs bersejarah yang mulai terabaikan. Kami ingin mengajak generasi muda dan masyarakat untuk lebih peduli pada pelestarian lingkungan, khususnya di kawasan cagar budaya.
Kegiatan Aksi Pedui Lingkungan ini dilaksanakan di komplek Makam Syiah Kuala yang terletak di Desa Deah, Kecamatan Syiah Kuala. Aksi ini diikuti oleh kalangan masyarakat sekitar, Gugus Depan SMPN 9 banda Aceh dan Gugus Depan 23-025 Suka Makmur, yang mana kegiatan ini berfokus pada pengutipan sampah non-organik seperti sampah plastik dan sejenisnya.
Lewat aksi bersih-bersih, kami berharap dapat menumbuhkan rasa tanggung jawab bersama dalam menjaga alam, sejarah, dan budaya Aceh. Serta menumbuhkan kepedulian sekitar dan kepedulian masyarakat terhadap situs ini.
