Pelantikan Penggalang Terap Gudep 30.005/30.006
Pramuka yang telak dilantik sebagai Penggalang Rakit di Gugusdepan SDN Lagadar 03 melaksanakan kegiatan Pengisian SKU Penggalang Terap. Kegiatan ini dilaksanakan dalam beberapa rangkaian. Mulai dari berbagi ilmu yang telah didapat di regu atau di satuan nya masing-masing, dan Pelantikan Terap tahun 2025. Pelantikan Terap memiliki nuansa yang sedikit berbeda dari Ramu maupun Rakit, karena lebih menekankan bahwa apa yang telah didapatkan menjadi manusia yang lebih baik lagi.
Kegiatan Pelantikan Penggalang Terap adalah proses yang telah dilalui oleh seorang penggalang yang telah meramu fisik dan mentalnya, lalu merakit fisik dan mentalnya sebagai manusia yang belajar lebih baik dan diakhiri menerapkan di kehidupan sehari-hari nya apa yang terkandung dari tri satya dan dasa darma.
Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk mengingatkan kembali bahwa Pramuka tidak akan berakhir di tingkatan Penggalang Terap tetapi sebagai awal seorang penggalang menjadi siswa yang lebih baik dari mengembangkan jiwa kepemimpinan, patriotismen dan berwawasan kebangsaan yang siap menjadi teladan bagi temannya di dalam satuan gerakan pramuka maupun di lingkungan sekitarnya.
Topics
Interpersonal skills
Leadership
SDGS