JOTA JOTI, MENAMBAH LITERASI PEDULI EDUKASI
Dalam Kegiatan ini, Pramuka SMK Nuurul Muttaqiin mengkuti kegiatan JOTA - JOTI yang diselenggarakan oleh Kwartir Cabang Garut di WIlayah V, Semua anggota pramuka di sekitaran Wilayah V Kabupaten Garut turut serta dan andil dalam kegiatan tersebut termasuk Pramuka SMK Nuurul Muttaqiin yang diikuti sejumlah 10 orang anggota pramuka SMK Nuurul Muttaqiin.
Kegiatan ini tidak hanya sebagai ajang berkumpulnya anggota penegak tapi sebagai ajang pengembangan kepemimpinan, penambahan literasi dan memastikan menjadi suatu kumpulan produktif dalam memberikan akses edukasi kepada masyarakat sekitar melalui sistem digitalisasi program yang berkelanjutan.