Pramuka membangun masa depan bangsa
Tahun 2021 Dewan Kerja Nasional melaksanakan Kegiatan Pramuka mengajar yang melibatkan anggota Dewan Kerja Nasional dan Pramuka Penegak Pandega yang ada di daerah pelaksanaan kegiatan sebagai pemberi materi pembelajaran,keterampilan kepada peserta untuk menumbuhkan semangat belajar agar dapat ikut serta dalam pembangunan masyarakat.
Kegiatan ini dilaksanakan dalam bulan bakti menjelang Hari Pramuka.
Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk memberikan semangat kepada anak-anak muda dengan pengetahuan dan keterampilan baru, serta untuk mengembangkan kemampuan dalam berorganisasi dan bekerja sama. Ini juga membantu dalam membina karakter dan kepemimpinan agar dapat berperan dalam pembangunan bangsa kedepannya.
Kegiatan ini dilakukan dengan cara menyusun rencana pelajaran, menggunakan metode pengajaran yang sesuai di daerah pelosok yang dimana anak-anak belum berkesempatan memperoleh pendidikan secara intens serta melibatkan peserta didik dalam aktivitas praktis.