
Pramuka GAUL, Gerakan Aksi Untuk Lingkungan
Pramuka GAUL, Gerakan Aksi Untuk Lingkungan GAUL, Dilakukan sebagai salah satu bentuk tanggung jawab dalam kepedulian terhadap lingkungan demi menjaga ekosistem. Kwartir Cabang Banyumas melalui bidang Pengabdian masyarakat dan Dewan Kerja Cabang Banyumas melaksanakan program penanaman pohon sebanyak 2.500 bibit ditanam di daerah yang dirasa rawan bencana.
Kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 23 Februari 2025 bertempat di Desa Kracak Kecamatan Ajibarang yang melibatkan 250 Pramuka Penegak dan Pandega Kwarcab Banyumas dan 100 peserta dari Anggota Dewasa dari unsur masyarakat umum, Pramuka Peduli Ranting, BPBD,Baznas, Polisi dan Relawan-Relawan. Selain itu juga diadakan pelatihan pembuatan bubuk kompos yang diberikan langsung oleh ahlinya yaitu dari Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Banyumas
Harapannya dengan diadakannya kegiatan Pramuka Gaul ini menandakan pramuka mampu berkolaborasi dan mengajak pihak luar dalam upaya meningkatkan citra positif untuk ikut serta menjaga ekosistem yang ada serta memberikan dampak positif bagi lingkungan di kalangan anak muda.