Pembersihan sungai dari sampah di desa Merak Batin
Sampah yang terus menumpuk menyebabkan banjir dikemudian hari. Jika terjadi banjir, para pengguna jalan, masyarakat sekitar, serta fasilitas umum akan terdampak. Ada Sekolah Dasar, Makam, dan kantor kecamatan, serta pengguna jalan dan warga sekitar yang jumlahnya ribuan. Kita sebagai anggota Pramuka harus tanggap untuk mencegah hal ini terjadi.
Proyek dilaksanakan dengan perencanaan, kemudian perijinan ke pemerintah setempat, dilanjutkan dengan eksekusi lapangan. Program Kerja Pengurus Kwartir Ranting Natar yang bekerjasama dengan pemerintah Kecamatan Natar dan komunitas Berbagi Bersama ini dilakukan di saluran air yang berada di jalan lintas Sumatera desa Merak Batin. Setidaknya ada 60 Anggota Pramuka dan komunitas yang terlibat pada Proyek ini.
Proyek ini mengajarkan kepada anggota Pramuka yang terlibat serta warga sekitar bahwa membuang sampah tidak pada tempatnya akan berdampak besar dikemudian hari.