Ikut Serta Aksi Bersih Bersih Pantai Pancer Puger

Motivasi saya dalam mengikuti kegiatan tersebut adalah Sebagai anak Pramuka, kita memiliki tanggung jawab untuk menjaga dan memelihara alam. Mengikuti kegiatan bersih-bersih pantai adalah salah satu cara nyata untuk menjalankan tanggung jawab ini. Dengan membersihkan pantai, kita dapat mengurangi dampak negatif sampah plastik dan limbah lainnya terhadap lingkungan laut dan kehidupan maritim.
Lokasi pelaksanaan bersih bersih tersebut dilaksanakan di Pantai Pancer Kecamatan Puger Kabupaten jember yang di laksanakan pada 5 maret 2023, dalam pelaksanaan tersebut saya beserta rekan - rekan yang lainya melaksankana aksih bersih bersih pantai yang mana banyak sekali sampak dari laut yang berserakan di pantai tersebut, kami mengumpulkan sampah - sampaj tersebut lalu di tumpuk di tempat yang sudah di tentukan untuk selanjutnya akan di bawa ke tempat pembuatan akhir oleh dinas terkait.
Dampak yang paling terlihat adalah pantai Pancer Puger menjadi lebih bersih. Dengan membersihkan sampah yang ada di pantai, termasuk sampah plastik dan limbah lainnya, kita dapat mengurangi polusi dan mencegah pencemaran laut. Hal ini akan menjaga keindahan pantai, ekosistem laut yang sensitif, dan keseimbangan ekologi secara keseluruhan. selain itu dengan membersihkan pantai tersebut menjadikan ajang promosi wisata pantai untuk lebih maju kembali.
Dalam kegiatanbersih bersih pantai kita dapat mengambil pelajaran di antaranya tentang Kebersamaan dan kerjasama: Kegiatan bersih-bersih pantai melibatkan kolaborasi dan kerjasama antara peserta, Kesadaran lingkungan: Dalam proses membersihkan pantai, kita menjadi lebih sadar akan pentingnya menjaga dan merawat lingkungan, anggung jawab individu: Melalui kegiatan ini, kita belajar bahwa setiap individu memiliki tanggung jawab dalam menjaga kebersihan lingkungan
Number of participants
40
Service hours
240
Beneficiaries
300
Location
Indonesia
Topics
Better Choice
Culture and heritage
Healthy Planet
Initiatives
Environment and Sustainability

Share via

Share